Kapanlagi.com – Malam Puncak HUT SCTV ke-34 bertajuk Xtraordinary akan menjadi acara spektakuler di tahun ini dengan tema D34R LOVE. Acara ini akan disiarkan langsung pada Sabtu, 24 Agustus 2024, pukul 18.15 WIB dari Studio 6 EMTEK City, Jakarta.
Bertabur bintang, gelaran Xtraordinary kali ini akan menampilkan kolaborasi dari sederet musisi terkemuka. Salah satu penampilan spesial adalah dari The Living Legend Iwan Fals & band yang akan berkolaborasi dengan duo internasional Crash Adams.
1. Rhoma Irama Kolaborasi dengan Raisa
Penampilan menarik lainnya adalah dari Raja Dangdut Rhoma Irama & Soneta yang berkolaborasi lintas genre dengan Raisa dalam penampilan bertajuk Irama Raisa. Selain itu, penampilan dari Lesti Kejora dan Marion Jola juga akan mewarnai malam tersebut.
Marion Jola akan tampil bersama empat bintang sinetron SCTV, yaitu Syifa Hadju, Dinda Kirana, Natalie Zenn, dan Virza Oreel, dalam sebuah production number berjudul Lala Land.
2. Kehadiran Lesti Kejora dan Rizky Billar
Kolaborasi Xtraordinary juga akan melibatkan Maliq & D’Essentials yang akan bergabung dengan JKT48 dalam penampilan bertajuk Essentials of Rapsody. Selain itu, pemirsa juga akan diajak bernostalgia dengan penampilan spesial dari Padi Reborn yang berkolaborasi dengan Putri Ariani dan Dinda Kirana dalam Harmoni Cinta Padi.
SCTV juga akan menghadirkan pasangan suami istri Lesti Kejora & Rizky Billar dalam drama musical Love of Drama. Mereka akan bergabung dengan bintang sinetron SCTV dari serial Saleha dan Naik Ranjang untuk mengangkat tiga kisah cinta dari empat pasangan.
3. Jirayut dan Halda Ikut Meramaikan
Kemeriahan Malam Puncak HUT SCTV 34 Xtraordinary akan semakin lengkap dengan kehadiran Jirayut dan Halda. Untuk pertama kalinya, mereka akan turut meramaikan acara tersebut dengan menghadiri konsultasi di KUA bersama Komeng, yang kini tengah ramai dijodohkan oleh netizen.
Jirayut mengungkapkan, “Alhamdulillah kalau banyak yang senang dan bisa jadi rezeki bagus bagi kita sampai bisa dilibatkan di Malam Puncak HUT SCTV 34.”
“Aku suka banget dengan Bang Komeng karena di luar on air pun Bang Komeng itu lucu sekali,” Halda menambahkan.
4. FTV Spesial Halda dan Jirayut
Selain itu, Jirayut dan Halda juga akan tampil bernyanyi dalam FTV Spesial HUT SCTV 34 berjudul 34 Hari Nyender di Hati Ketua Khapunkhap, yang akan tayang pada Senin, 26 Agustus 2024, pukul 09.30 WIB.
Jirayut menjelaskan, “Kita sekarang sempetin latihan bareng sambil hafalin lagu juga di waktu break syuting.”
“Aku baru tahu akan menyanyi setelah Jirayut kasih tahu, sementara kan kita masih sibuk syuting FTV ini setiap hari. Jadi aku langsung coba cari-cari les vokal yang bisa cepet,” ungkap Halda
5. Penampilan Banyak Musisi Ternama
Malam Puncak HUT SCTV 34 Xtraordinary juga akan dimeriahkan oleh musisi dan selebriti ternama lainnya, seperti Budi Doremi, Christie, Bilal Indrajaya, Donne Maula, Eca Aura, Catheez, dan Onic Vior.
Gelaran megah ini akan dipandu oleh deretan host ternama, yakni Raffi Ahmad, Ben Kasyafani, Ruben Onsu, dan Astrid Tiar, yang siap memandu acara penuh cinta dan ter-XtraOrdinary ini.